logo Kompas.id
Politik & HukumBelum Semua Parpol KIM Dukung ...
Iklan

Belum Semua Parpol KIM Dukung Khofifah-Emil Dardak di Jatim

Meski setuju usung Khofifah Indar Parawansa sebagai cagub Jawa Timur, koalisi belum putuskan cawagubnya.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU, NIKOLAUS HARBOWO
· 3 menit baca
Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Khofifah Indar Parawansa saat mendampingi cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menghadiri peringatan HUT ke-51 Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Minggu (28/1/2024).
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Khofifah Indar Parawansa saat mendampingi cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menghadiri peringatan HUT ke-51 Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Minggu (28/1/2024).

JAKARTA, KOMPAS — Meski sudah memberikan persetujuan untuk mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai calon Gubernur Jawa Timur 2024, sejumlah partai politik tidak serta-merta menunjuk sosok yang akan dipasangkan dengan kandidat petahana tersebut. Calon pasangan Khofifah masih akan dibicarakan baik antaranggota Koalisi Indonesia Maju ataupun parpol lain yang juga bakal memberikan dukungan.

Pencalonan kembali Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 didukung seluruh partai politik (parpol) anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mengusung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Sejumlah parpol dimaksud adalah Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Demokrat.

Editor:
SUHARTONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000