logo Kompas.id
UtamaPemerintah Tetapkan 225...
Iklan

Pemerintah Tetapkan 225 Warisan Budaya Tak Benda Indonesia

Oleh
Aloysius Budi Kurniawan
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6Z1BuHwWBE36znLB71OR7itVsQc=/1024x680/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F10%2Fkompas_tark_22170655_28_0.jpeg
Kompas

Tokoh Semar yang diperankan wartawan senior Ninok Leksono sedang memberikan wejangan kepada Raden Arjuna (diperankan Ali Marsudi), Minggu (6/3/2016), dalam pementasan wayang orang dengan lakon Srikandi Meguru Manah di Hotel Santika Premiere Slipi, Jakarta. Wayang orang atau Wayang wong gaya Yogyakarta merupakan salah satu karya budaya yang telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda Indonesia tahun 2018.

JAKARTA, KOMPAS — Tahun ini, Tim Ahli Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Kementerian  Pendidikan dan Kebudayaan, menetapkan 225 karya budaya dari 30 provinsi se-Indonesia. Dengan penetapan ini, sejak 2013 hingga 2018, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan teltah menetapkan total 819 warisan budaya tak benda Indonesia.

Jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, penetapan warisan budaya tak benda Indonesia tahun 2018 ini adalah yang terbanyak, yaitu 225 karya budaya. Setiap tahun, penetapan warisan budaya tak benda Indonesia terus-menerus bertambah, mulai dari 77 karya budaya (2013), 96 karya budaya (2014 meliputi 89 warisan budaya tak benda Indonesia dan 7 warisan budaya bersama), 121 karya budaya (2015), 150 karya budaya (2016), dan 150 karya (2017).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000