logo Kompas.id
TajaMono Store 361° Ketiga Resmi...

Mono Store 361° Ketiga Resmi Dibuka

PT Matahari Department Store Tbk
Artikel ini merupakan kerja sama antara harian Kompas dan PT Matahari Department Store Tbk.
· 3 menit baca

Gaya hidup sehat dan aktif semakin menjamur, yaitu olahraga rutin dan pola makan sehat menjadi hal yang jamak dijumpai. Guna mendukung kegiatan olahraga, sport apparels yang tepat dan nyaman mutlak diperlukan. Hal tersebut yang coba ditawarkan 361°, dengan kualitas produk yang tak perlu diragukan.

Tak hanya menjadi salah satu pemain besar dalam dunia industri produk olahraga di China, merek 361° juga diakui dunia internasional dengan ribuan toko yang tersebar di AS, Eropa, dan Brasil.

Melihat nama besar, kualitas, dan reputasi merek 361°, beberapa saat lalu PT Matahari Department Store Tbk  (MDS) mengumumkan kolaborasinya dengan 361° International Limited. Lewat kerja sama ini, MDS berkomitmen menghadirkan produk 361° sebagai jawaban atas kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap produk olahraga berkualitas dengan harga terjangkau.

denny sumargo di store 361 lippo mall puri

Denny Sumargo, aktor dan atlet basket ternama Tanah Air pun mengakui kualitas produk 361°. “Sebagai pegiat olahraga, saya bisa dengan cepat mengetahui sepatu olahraga yang berkualitas bagus atau tidak. Ketika kita memakai sepatu olahraga, selain faktor nyaman dan gaya, yang terpenting bagaimana sepatu tersebut baik untuk kaki Anda, melindungi kaki dari cedera.”

Denny menambahkan bahwa awalnya ia mengira brand 361° hanya menjual produk sepatu olahraga. Ia tidak menyangka bahwa produk ini melebihi ekspektasi karena ternyata juga mempunyai varian produk apparel lainnya. “Saat dicoba, enak dan nyaman. Brand ini benar-benar sesuai dengan karakter saya,” tutur Denny.

Pasar yang baik

Menjawab kebutuhan para pegiat olahraga dan gaya hidup sehat, MDS meresmikan dua Mono Store 361° di Lippo Mall Kemang dan Mall Pakuwon Surabaya pada minggu kedua Desember 2018. Selanjutnya, pada Sabtu (22/12/2018), MDS meresmikan Mono Store 361° ketiga di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat. Pembukaan Mono Store ini, menandai bahwa produk-produk keluaran label 361° telah mendapatkan pasar yang baik di Indonesia.

Target pasar 361° adalah mereka yang memiliki gaya hidup aktif. Pilihan produk yang dapat diperoleh di Mono Store mencakup sepatu, pakaian, dan aksesori olahraga. Aksesori memiliki banyak varian, mulai dari topi, tas, hingga kaos kaki olahraga.

Sementara itu, Mono Store 361° di Lippo Mall Puri ini memiliki luas 113 meter persegi dengan konsep toko yang sporty, stylish, dan nyaman. Berbagai ragam produk yang lengkap ditata menarik untuk memudahkan pelanggan memilih produk yang ditawarkan.

didalam store 361 lippo mall puri

Hal tersebut seperti yang dituturkan Marketing, Merchandising & Store Operations Director PT Matahari Department Store Tbk Christian Kurnia saat konferensi pers pembukaan Mono Store 361°  Lippo Mall Puri. Dia meyakini kehadiran toko tersebut dapat memberikan pengalaman terbaik bagi para customer di Indonesia.

“Kami menyambut gembira dengan dibukanya tiga Mono Store 361° dan memiliki harapan besar bahwa ketiga toko ini dapat memudahkan pelanggan mendapatkan pilihan koleksi produk 361° Sport Shoes and Apparels lebih lengkap. Sesuai komitmennya, Matahari akan terus berusaha menghadirkan produk berkualitas tinggi yang menarik bagi konsumen di pasar Indonesia. Dengan begitu, diharapkan pelanggan dapat terus merasakan suasana belanja yang nyaman,” kata Christian.

Christian berharap kehadiran 361° Sport Shoes and Appareles Mono Store ini dapat membuat customer lebih mengenal karakter produk 361° dan menyukai seluruh produknya. [IKLAN/AJG]

Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000