logo Kompas.id
TajaUsung Kesenian Daerah, Kirab...

Usung Kesenian Daerah, Kirab Pemilu 2024 di Tabanan Meriah

Digelar selama 7 hari, 18–24 Agustus 2023, Kirab Pemilu 2024 yang tergabung dalam jalur VI ini menyasar desa-desa yang tersebar di 10 kecamatan di Tabanan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU)
Artikel ini merupakan kerja sama antara harian Kompas dan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
· 3 menit baca
KPU Tabanan
DOK KPU

Prosesi serah terima bendera Kirab Pemilu 2024 dari KPU Kabupaten Badung kepada KPU Kabupaten Tabanan di Taman Bung Karno pada Jumat (18/8/2023).

Pada Jumat (18/8/2023), Taman Bung Karno di Tabanan, Bali, menjadi saksi penyelenggaraan Kirab Pemilu 2024 yang meriah dan penuh makna, dengan ditandai penyerahan bendera Kirab Pemilu 2024 dari KPU Kabupaten Badung. Suksesnya acara ini tidak lepas dari perencanaan matang yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabanan.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Tabanan, Ni Putu Suaryani. “Prinsip kami dalam setiap kegiatan adalah melibatkan sebanyak mungkin orang agar mereka merasa menjadi bagian penting dari proses demokrasi. Meski anggaran terbatas, kami berhasil menjalin komunikasi dengan berbagai pihak, mendorong mereka untuk turut serta dalam kirab ini,” katanya, Senin (13/11) malam.

Digelar selama 7 hari, 18–24 Agustus 2023, Kirab Pemilu 2024 yang tergabung dalam jalur VI ini menyasar desa-desa yang tersebar di 10 kecamatan di Tabanan. Kegiatan ini dilakukan untuk memperkenalkan partai politik peserta Pemilu 2024, jingle Pemilu 2024, serta maskot Pemilu 2024, yaitu Sura dan Sulu.

KPU Tabanan
DOK KPU

Kegiatan sosialisasi Kirab Pemilu 2024 menyasar pasar-pasar yang ada di Tabanan.

Selain itu, Kirab Pemilu 2024 di Tabanan mengimbau masyarakat agar mengecek status daftar pemilih di cekdptonline.kpu.go.id; menyosialisasikan hari pemungutan suara Pemilu 2024, jumlah daerah pemilihan di Tabanan, syarat sebagai pemilih, dan jenis surat suara pada Pemilu 2024; serta mengajak untuk mencoblos dengan mendatangi tempat pemungutan suara pada Rabu, 14 Februari 2024.

Setiap rangkaian kegiatan dalam Kirab Pemilu 2024 berhasil menarik kehadiran masyarakat Tabanan sehingga menciptakan sosialisasi pemilu yang efektif dan berkesan.

Peran serta anak muda

Ni Putu menuturkan, “Keberhasilan Kirab Pemilu 2024 di Tabanan tidak hanya terletak pada acara utama, tetapi juga pada kejutan-kejutan yang kami rancang di setiap tahapannya. Dengan menggandeng Duta Demokrasi dari KPU Tabanan, kami memberikan warna baru dengan melibatkan generasi Z sebagai representasi semangat anak muda untuk menyukseskan Pemilu 2024. Mereka tidak hanya menjadi peserta, tetapi juga duta yang menyebarkan semangat cinta pada Tanah Air melalui partisipasi aktif dalam TPS.”

KPU Tabanan
KPU Tabanan

Keterlibatan generasi Z sebagai representasi semangat anak muda untuk menyukseskan Pemilu 2024.

Kirab Pemilu 2024 merupakan bagian dari inovasi yang diinisiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Periode 2022-2027 di bawah pimpinan Ketua KPU Hasyim Asy’ari dan enam anggota KPU, yaitu August Mellaz, Betty Epsilon Idroos, Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, dan Idham Holik, bersama Sekjen KPU Bernad Dermawan Sutrisno. Tujuannya untuk menyosialisasikan informasi pemilu kepada masyarakat Tanah Air.

Dari Tabanan, imbuh Ni Putu, bendera Kirab Pemilu 2024 selanjutnya diserahkan kepada KPU Kabupaten Buleleng pada 24 Agustus. Ia berharap, pemilu berjalan lancar dan tingkat partisipasi pemilih untuk menggunakan hak pilihnya semakin meningkat.

“Pemilih juga semakin tercerdaskan untuk menentukan pilihannya. Kirab ini juga momentum bagi kami untuk terus bergerak mensosialisasikan pemilu tidak hanya pemilih datang ke TPS, tapi bagaimana kita mampu mengajak pemilih untuk tahu tahapan yang sedang berlangsung. Ini menjadi bagian dari sejarah hidup untuk turut menentukan nasib bangsa 5 tahun ke depan,” ujar Ni Putu.

Panggung kesenian daerah

Kirab Pemilu 2024 juga menjadi panggung bagi kesenian khas Tabanan. Salah satu yang menarik perhatian adalah Tari Jayaning Singasana, karya seni Tabanan yang memesona dengan gerakan yang anggun dan makna filosofis yang mendalam.

KPU Tabanan
DOK KPU

Kesenian daerah menjadi salah satu yang menarik perhatian dalam Kirab Pemilu 2024 di Tabanan, Bali.

Dikenal juga sebagai Tari Jayaning Semara, Tari Jayaning Singasana mengisahkan tentang perjuangan seorang ksatria yang berusaha mencapai singasana (singgasana), melambangkan pencarian cinta sejatinya. Gerakan tarian ini menggambarkan perjalanan emosional dan fisik tokoh utama, mulai dari keberanian menghadapi rintangan hingga kegembiraan mencapai tujuan.

Selain itu, ada Okokan, kesenian yang tumbuh subur di daerah Tabanan. Okokan tidak hanya suatu pertunjukan musik, tetapi juga merefleksikan kekayaan budaya dan spiritualitas yang mendalam di tengah masyarakat Tabanan.

Okokan diambil dari bahasa Bali yang artinya adalah "musik yang terus-menerus". Ini mencerminkan sifat musik Okokan yang terus mengalir tanpa henti, seperti aliran spiritual yang menghubungkan manusia dengan alam dan roh leluhur.

Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000