logo Kompas.id
Akhir PekanManfaat Obat Antiretroviral
Iklan

Manfaat Obat Antiretroviral

Oleh
DR SAMSURIDJAL DJAUZI
· 5 menit baca
DR SAMSURIDJAL DJAUZI
ARSIP PRIBADI

DR SAMSURIDJAL DJAUZI

Saya baru menikah tujuh bulan lalu dan sebulan lalu dokter menyatakan saya hamil. Saya dan suami gembira karena kami memang sudah merencanakan untuk punya anak dalam waktu dekat karena umur saya sudah 27 tahun dan suami 30 tahun. Namun, kegembiraan kami tak lama. Dokter spesialis kandungan meminta saya menjalani serangkaian pemeriksaan laboratorium, termasuk pemeriksaan hepatitis B dan HIV. Menurut dokter, pemeriksaan tersebut penting untuk menjaga agar bayi saya dan saya dapat dipantau dengan baik.

Hasilnya mengejutkan kami, saya ternyata positif tertular HIV. Saya sungguh tak menyangka karena saya merasa tak pernah melakukan perilaku berisiko. Dokter meminta agar suami saya juga menjalani pemeriksaan HIV dan ternyata dia juga positif. Semula kami amat terpukul menghadapi keadaan ini. Namun, setelah mendapat penjelasan panjang lebar dari konselor, semangat hidup kami timbul kembali. Menurut konselor, jika kami menjalani pengobatan antiretroviral (ARV), terbuka kemungkinan bagi kami untuk tetap sehat dan hidup normal. Kami dapat bekerja seperti sekarang, usia harapan hidup juga hampir sama dengan orang yang non-HIV. Kami merasa amat bersyukur ketika mengetahui bahwa anak kami dapat terhindar dari penularan HIV.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000