logo Kompas.id
Arsip KompasRumah Dewi Soekarno Jadi...
Iklan

Rumah Dewi Soekarno Jadi Museum

Oleh
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Vums9pR6KLTsrhu4dQez_-9wshE=/1024x637/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F20150424RAD20.jpg
KOMPAS/ RADITYA HELABUMI

Gedung Museum Satriamandala di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (24/4/15). Sebelum digunakan untuk museum, gedung ini dikenal sebagai Wisma Yaso, tempat Bung Karno menjalani masa tahanan rumah hingga akhir hayat. Museum ini menyimpan sejumlah benda bersejarah yang berhubungan dengan perjuangan Tentara Nasional Indonesia sejak masa kemerdekaan.

Peti jenazah dibaringkan di atas sebuah meja, sedang di bawahnya para keluarga duduk bersila, di antaranya Ibu Tien Soeharto. Rakyat yang diberi kesempatan untuk melayat almarhum berjejer memasuki ruangan.” (Kompas, Senin, 22/6/1970)

Itulah gambaran saat Presiden Soekarno wafat pada hari Minggu (21/6/1970) pukul 07.00 di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat, Jakarta. Jenazahnya disemayamkan di salah satu ruangan di Wisma Yaso, Jakarta. Wisma Yaso merupakan rumah pemberian Soekarno untuk istrinya, Ratna Saridewi Soekarno. Setelah Soekarno meninggal, rumah di Jalan Gatot Subroto ini dijadikan Museum Satria Mandala. Berdiri 5 Oktober 1972 dan diresmikan Presiden Soeharto.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000