Iklan

Langkan

Oleh
· 2 menit baca

Kaledo dan Kakula Warisan Tak Benda Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menetapkan kuliner khas Sulawesi Tengah, kaledo, dan alat musik tradisional, kakula, sebagai warisan budaya tak benda nasional. "Kaledo dan kakula kami tetapkan (sebagai warisan tak benda nasional) karena memenuhi kriteria," kata Direktur Warisan dan Diplomasi Budaya Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nadjamuddin Ramly di Palu, Sulteng, Senin (25/9). Kriteria yang dimaksud antara lain warisan budaya tersebut memiliki naskah akademik yang dapat dipertanggungjawabkan, terdokumentasi, dan pendukung atau pelestarinya masih ada. Penetapan kaledo dan kakula tersebut menjadi bagian dari rangkaian Pekan Budaya Indonesia III yang diselenggarakan di Palu pada 22-27 September. Kaledo merupakan salah satu kuliner tradisional suku Kaili, suku terbanyak di Sulteng, berupa tulang lembu atau sapi lokal yang berisi sumsum. Adapun kakula merupakan alat musik tradisonal suku Kaili berupa jejeran gong. (VDL)Generasi Muda Ditantang Buat Aplikasi GlobalGenerasi muda Indonesia ditantang berkompetisi menciptakan ide dan aplikasi yang tidak hanya bermain di kancah lokal, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat secara global. Tantangan ini ditawarkan perusahaan telekomunikasi Indosat Ooredoo lewat kompetisi Indosat Wireless Innovation Contest (IWIC). Peluncuran IWIC yang memasuki tahun ke-11 digelar di Jakarta, Senin (25/9). Penyelenggaraan IWIC tahun ini mengusung tema "Digital Nation". Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo Alexander Rusli mengatakan, kompetisi IWIC bertujuan menumbuhkan dan menemukan minat-minat baru generasi muda di dunia digital sekaligus untuk memenuhi kebutuhan talenta digital Indonesia seiring dengan tingginya tren penggunaan aplikasi mobile. IWIC juga membuka kesempatan bagi peserta dari sejumlah negara sejak tahun lalu yang bertujuan membuat para talenta muda Indonesia mampu hadir dan bersaing dengan pemain global. Pada program IWIC ke-11, peserta dapat membuat ide dan aplikasi untuk sistem operasi Android, iOS, dan Windows Mobile. (*/ELN)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000