logo Kompas.id
EkonomiPertumbuhan E-Dagang Indonesia...
Iklan

Pertumbuhan E-Dagang Indonesia Cepat

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/NphD3jhCab-l5ZrPXj1heegS1Gg=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F06%2F66488122.jpg
KOMPAS/PRIYOMBODO

Aktivitas pengemasan barang sebelum dikirim, di gudang JD.ID, Marunda Center, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/6/2018)

Tiga perempat konsumen Indonesia pernah membeli secara dalam jaringan. Kategori pembelian teratas berupa perjalanan, makanan dan minuman, serta elektronik. Upaya konsumen mencari kemudahan itu bisa meningkatkan eksposur terhadap tingkat penipuan. Demikian temuan Digital Consumen Insight 2018 yang dikutip Kompas, Kamis (28/6/2018). Laporan yang dirumuskan layanan informasi Experian bekerja sama dengan riset pasar ICT dan perusahaan penasihat IDC itu berdasarkan survei konsumen di 10 pasar, termasuk Indonesia. "Indonesia adalah salah satu pasar e-dagang yang pertumbuhannya paling cepat di dunia, dengan 74 persen responden pernah melakukan pembelian daring," kata Dev Dhiman, Managing Director South Asia and Emerging Markets Experian Asia Pacific. (IDR)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000