logo Kompas.id
Ekonomi2,4 Juta Pekerja Informal...
Iklan

2,4 Juta Pekerja Informal Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Oleh
Mediana
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/zE-nwTlurQ9qNbt9n_Ot7gTT-pk=/1024x682/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2Fkompas_tark_18571548_106_0.jpeg
Kompas

Jaminan Sosial Pekerja - Para pekerja meluangkan waktu mereka untuk mendaftarkan diri sebagai anggota BPJS Ketenagakerjaan di Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (15/9). Jaminan sosial ini memberikan perlindungan bagi pekerja dengan manfaat jaminan kematian, jaminan kecelakaan kerja dan jaminan pensiun.

JAKARTA, KOMPAS - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan menargetkan, sampai akhir 2018 terdapat 2,1 juta orang peserta berlatar belakang pekerja bukan penerima upah atau informal. Hingga Oktober 2018, sebanyak 2,4 juta orang dari kelompok pekerja itu berhasil direkrut atau realisasinya 116 persen dari target.

Meski begitu, Direktur Kepesertaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Enda Ilyas Lubis, Senin (26/11/2018), di Jakarta, mengatakan kendala berikutnya adalah mempertahankan keberlanjutan kepesertaan. Apabila pekerja bukan penerima upah tidak membayar iuran berturut-turut di atas tiga bulan, maka BPJS menetapkan status kepesertaan mereka hangus. Dengan kata lain, pekerja dinyatakan keluar dari kepesertaan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000