logo Kompas.id
EkonomiPertamina Perluas Pemasaran...
Iklan

Pertamina Perluas Pemasaran Pelumas ke Bangladesh

PT Pertamina Lubricants resmi menggandeng Petro Products Company untuk menjual produk pelumas di Bangladesh. Langkah itu menambah luas cakupan pasar pelumas Pertamina yang telah menjangkau 17 negara.

Oleh
ARIS PRASETYO
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Zm8w471sF41KfBi_MCas2mO8GF4=/1024x497/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F06%2F20190620_164130_1561040316.jpg
KOMPAS/FRANSISKUS WISNU WARDHANA DHANY

Pebalap motor nasional Ali Adriansyah Rusminputro (tengah) bersama Direktur Sales dan Marketing PT Pertamina Lubricants Andria Nusa (kanan), dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis (20/6/2019).

JAKARTA, KOMPAS — PT Pertamina Lubricants, anak usaha PT Pertamina (Persero), melebarkan sayap pemasaran produk pelumasnya hingga Bangladesh. Mereka secara resmi menggandeng Petro Products Company sebagai distributor untuk menjual produk pelumas di Bangladesh.

Kerja sama itu merupakan lanjutan dari penandatanganan nota kesepahaman kedua pihak di Jakarta pada Juli 2019. ”Sektor manufaktur dan tenaga listrik sedang berkembang pesat di Bangladesh. Kerja sama ini adalah awal yang baik untuk mengoptimalkan pemasaran pelumas Pertamina,” kata Direktur Penjualan dan Pemasaran Pertamina Lubricants Andria Nusa, melalui keterangan pers, akhir pekan lalu.

Editor:
Mukhamad Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000