logo Kompas.id
EkonomiTransportasi Cegah Pandemi...
Iklan

Transportasi Cegah Pandemi Meluas

Pandemi Covid-19 memukul berbagai sektor ekonomi, termasuk transportasi. Tinggal di rumah merupakan salah satu cara memutus rantai penyebaran Covid-19.

Oleh
C ANTO SAPTOWALYONO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/0K5ZJ5a7ITAKg7QGjsUPgqEmkF8=/1024x608/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2F8382fd11-149b-49d5-8827-bd0ce32c1915_jpg.jpg
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Penumpang berada di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu (29/3/2020). PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta membatalkan 28 perjalanan kereta api jarak jauh pada periode 1 April-1 Mei 2020. Pembatalan tersebut sebagai upaya untuk menekan penyebaran Covid-19. Kereta yang mengalami pembatalan adalah KA dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Jakarta Kota.

Dampak pandemi Covid-19 telah menyeruak ke berbagai sendi kehidupan, tak terkecuali di aspek transportasi. PT Kereta Api Indonesia (Persero), misalnya, mencatat penurunan jumlah penumpang KA jarak jauh dan KA lokal dari 1.530.079 penumpang pada minggu pertama Maret 2020 menjadi 566.613 penumpang pada minggu keempat Maret 2020.

Jumlah penumpang turun sejak kasus pertama Covid-19 di Indonesia diumumkan pada 2 Maret 2020. Penurunan ini kian terlihat sejak pemerintah menganjurkan bekerja, belajar, dan beribadah dari rumah pada pertengahan Maret 2020.

Editor:
dewiindriastuti
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000