FotografiFoto CeritaMenerima Pelajaran di Teras...
Kompas/Totok Wijayanto

Menerima Pelajaran di Teras Kelas

Oleh
totok wijayanto
· 1 menit baca

Sebanyak 41 siswa kelas II SD Negeri Cipinang 01 Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, asyik mengikuti kegiatan belajar-mengajar di teras depan kelas dan ruang guru.

Tidak seperti keadaan kelas pada umumnya, mereka belajar dengan posisi yang ”semaunya”. Ada yang sambil tiduran, ada yang sambil bersandar di dinding, ada yang duduk bersila, ataupun sambil telungkup. Tak ada yang melarang.

Mereka sepekan terakhir ini terpaksa belajar dalam posisi tersebut, tanpa meja, kursi, dan papan tulis, karena kelas yang biasanya mereka tempati plafonnya runtuh. Sebenarnya, plafon runtuh  sejak November tahun lalu. Namun, waktu itu mereka bisa berbagi ruang dengan kelas lain. Setelah terjadi gempa yang semakin memperparah keadaan pada pekan lalu, terpaksa mereka belajar di luar ruang.

Editor
Memuat data...
Memuat data...
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000