logo Kompas.id
Gaya HidupSeruput Potret Diri dalam Kopi...
Iklan

Seruput Potret Diri dalam Kopi Sambil Nikmati ”Virtual Reality”

Oleh
ADI SUCIPTO KISSWARA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/KrzF6QHOqTBOmO5gDLS2WWuir1Q=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F03%2F20180326acin.jpg
KOMPAS/ADI SUCIPTO K

Rumah Kopi di Lamongan, Jawa Timur, menawarkan sensasi minum kopi yang tak biasa. Selain ada kopi selfie, yakni menu kopi yang ada foto diri pengunjung yang sedang swafoto, kini ada layanan virtual reality. Pengunjung bisa menikmati kopi sambil melihat video empat dimensi melalui alat bantu lihat yang terhubung dengan telepon seluler. Bisa melihat film pendek, menikmati video klip lagu dan hiburan lainnya sesuai pilihan.

Lisna Santi Tungga Dewi (24) bisa menikmati virtual reality (VR) dengan melihat video lucu, film, video klip musik, dan lainnya dengan bantuan perangkat VR box. Sesekali ia juga menyeruput kopi yang ia pesan.

Itulah cara berbeda menikmati secangkir kopi di Rumah Kopi, Jalan Mastrip, Lamongan, Jawa Timur, Senin (26/3/2018). Meminum kopi dengan cara tak biasa dengan suasana yang berbeda. Bahkan, pengunjung bisa menyeruput potret diri serasa menyeruput wajah sendiri saat menikmati kopi selfie.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000