logo Kompas.id
HukumBerkas Dikembalikan Lagi,...
Iklan

Berkas Dikembalikan Lagi, Komnas HAM Nilai Kejaksaan Agung Enggan Sidik Ulang

Setelah dikembalikan pada 2014, kasus dugaan pelanggaran hak asasi manusia berat di Paniai, Papua, dikembalikan lagi pada 20 Mei 2020. Komnas HAM menilai keengganan Jaksa Agung untuk menyelesaikan kasus tersebut.

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/FitcK_LTJQEjaK49yjZJM0z414k=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2F20200306_ENGLISH-TAJUK_A_web_1583506455.jpg
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Peserta aksi membawa gambar sejumlah tokoh yang menjadi korban pelanggaran HAM saat memperingati Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Internasional yang diikuti para buruh dan mahasiswa di Jakarta, Selasa (10/12/2019). Penuntasan kasus-kasus pelanggaran HAM masa lalu menjadi salah satu pekerjaan rumah bagi pemerintah saat ini. Publik juga menaruh harapan besar agar penuntasan persoalan HAM diselesaikan melalui pengadilan.

JAKARTA, KOMPAS — Pengembalian berkas penyelidikan kasus dugaan pelanggaran hak asasi manusia berat di Paniai, Papua, dinilai Komisi Nasional Hak Asasi Manusia atau Komnas HAM sebagai keengganan Jaksa Agung untuk menyelesaikan kasus tersebut. Komnas HAM berharap dukungan Presiden agar kasus tersebut dapat dituntaskan. Kasus ini pernah dikembalikan Kejaksaan Agung pada 2014.

Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik ketika dihubungi, Minggu (31/5/2020), di Jakarta, mengatakan, berkas penyelidikan kasus dugaan pelanggaran HAM berat di Paniai telah dikembalikan Kejaksaan Agung dan diterima Komnas HAM pada 20 Mei. Alasannya, petunjuk yang diberikan penyidik agar dilengkapi oleh Komnas HAM tidak dilaksanakan.

Editor:
suhartono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000