logo Kompas.id
InternasionalPresiden: Masa Depan Ekonomi...
Iklan

Presiden: Masa Depan Ekonomi Dunia di Kawasan Samudra Hindia

Oleh
· 4 menit baca

JAKARTA, KOMPAS – Kawasan Samudra Hindia yang sangat luas menghadirkan banyak tantangan dan peluang. Dan di kawasan Samudra Hindia inilah terletak masa depan ekonomi dunia. Setidaknya, separuh perjalanan kapal transportasi dan dua per tiga kapal tanker energi melalui Samudra Hindia. Sebanyak 2,7 miliar warga tinggal di kawasan ini.

Itulah kekuatan luar biasa kawasan Samudra Hindia, demikian diungkapkan Presiden Joko Widodo.  ”Samudra Hindia adalah samudra masa depan, dan masa depan ekonomi dunia ada di kawasan ini,” kata Presiden Jokowi  dalam pidato resmi di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pelaku Bisnis Asosiasi Kerja Sama Lingkar Samudra Hindia (IORA), Senin (6/3), di Jakarta.

Pertemuan kemarin dihadiri 314 peserta dari berbagai sektor bisnis. Hadir pula beberapa Menteri Kabinet Kerja, seperti Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, dan Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000