logo Kompas.id
InternasionalPencarian Korban Dihentikan
Iklan

Pencarian Korban Dihentikan

Oleh
· 2 menit baca

YOKOSUKA, MINGGU — Proses pencarian dan penyelamatan para korban tabrakan kapal penghancur milik Amerika Serikat, USS Fitzgerald, dengan kapal kontainer ACX Crystal berbendera Filipina di perairan Yokosuka, Jepang, dihentikan, Minggu (18/6). Para korban pelaut Amerika Serikat yang setelah tabrakan, Sabtu, dinyatakan hilang, ditemukan tewas di dalam kompartemen tidur. Selain korban tewas itu, sejumlah pelaut dilaporkan terluka dan dirawat di rumah sakit, termasuk Komandan USS Fitzgerald Letnan Kolonel Bryce Benson. Adapun kru kapal kontainer sepanjang 222 meter itu tidak dilaporkan ada satu pun korban luka. Komandan Armada ke-7 Angkatan Laut AS Laksamana Madya Joseph Aucoin menjelaskan, kecil kemungkinan korban yang ditemukan tewas itu selamat karena titik tabrakan di kapal penghancur berukuran 154 meter itu terjadi tepat di ruang mesin dan dua ruang tidur kru. Para korban ditemukan tim penyelam yang mencari ke bagian yang paling rusak dari USS Fitzgerald saat kapal itu sudah ditarik kembali ke pangkalannya di Yokosuka. Kapal penghancur jenis Aegis itu mulai beroperasi 1995 dan baru saja selesai diperbaiki dan ditingkatkan kemampuannya hingga menghabiskan biaya 21 juta dollar AS. "Akibat tabrakan, air deras masuk kompartemen yang rusak parah. Bagian paling rusak tidak terlihat karena ada di bawah permukaan laut. Saat tabrakan terjadi dini hari, 300 pelaut sedang tidur," kata Aucoin. Aucoin tidak menyebutkan secara pasti jumlah korban yang ditemukan. Namun, sebelumnya dilaporkan ada tujuh pelaut yang dinyatakan hilang. Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dalam pernyataan tertulis menyatakan prihatin dan solidaritas terhadap insiden ini. Ia berjanji akan memberikan bantuan apa pun yang dibutuhkan AS. Lokasi tabrakan itu terjadi di jalur perairan yang padat karena merupakan pintu masuk ke pelabuhan kontainer di Tokyo dan Yokohama. Surat kabar Asahi Shimbun menyebutkan, selama lima tahun terakhir tabrakan antarkapal-kapal besar kerap terjadi. Penjaga pantai Jepang sedang menyelidiki insiden ini, termasuk meminta keterangan 20 kru kapal kontainer Filipina. Perusahaan perkapalan yang menjadi operator kapal kontainer ACX Crystal seberat 29.060 ton itu, Nippon Yusen KK, menyebutkan, badan kapal itu hanya tergores dan penyok sedikit. Ukuran kapal kontainer itu lebih besar daripada USS Fitzgerald yang memiliki bobot 8.315 ton. Saat tabrakan, kapal kontainer itu sedang mengangkut 1.080 kontainer dari pelabuhan Nagoya menuju Tokyo. (REUTERS/AFP/AP/LUK)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000