logo Kompas.id
InternasionalKilas Luar Negeri
Iklan

Kilas Luar Negeri

Oleh
· 2 menit baca

Remaja Jerman "Tembak" Raja Thailand Jaksa penuntut mengatakan, dua remaja yang "menembak" Raja Thailand Maha Vajiralongkorn dengan pistol mainan akan dituntut. Dalam keterangannya, Rabu (21/6), Jaksa Thomas Rauscher menyebut kedua remaja berusia 13 dan 14 tahun tersebut menembak saat Raja Thailand bersepeda di Erding, dekat Muenchen, Jerman. Penembakan dilakukan pada 10 Juni lalu. Jaksa kini melakukan investigasi terhadap remaja berusia 14 tahun dengan dugaan mencoba melukai orang. Dalam insiden ini, Raja Maha Vajiralongkorn tidak terluka. Setelah menembak, kedua remaja kembali menembakkan senjata mainannya ke mobil Raja Thailand yang sedang melintas. Raja tidak melakukan gugatan atas insiden itu. (AP/RET) Belahan Bumi Utara Dilanda Gelombang Panas Saat matahari mencapai titik balik utara dan belahan bumi utara mengalami sinar matahari terpanjang dalam satu tahun, Rabu (21/6), gelombang panas dan kekeringan melanda sejumlah negara di dunia. Di China, kekeringan melanda produsen gandum terbesar di Provinsi Liaoning sehingga jadwal penanaman ditunda. Panas dan cuaca kering juga menjadi penyebab utama kebakaran hutan di Portugal, akhir pekan lalu, yang mengakibatkan 64 orang tewas. Di Rusia, kantor berita Tass melaporkan, terjadi puluhan kebakaran hutan, terutama di Siberia dan Irkutsk. Di Amerika Serikat, sejumlah penerbangan terpaksa dibatalkan atau ditunda karena temperatur tinggi memengaruhi kinerja pesawat. (AFP/LOK)China Gagal Jinakkan Korea UtaraPresiden Amerika Serikat Donald Trump lewat akun Twitternya, Rabu (21/6), menganggap China gagal membantu membujuk Korea Utara menghentikan program rudal dan nuklir meski tetap mengapresiasi kinerja Presiden China Xi Jinping. Namun, China membantah pernyataan itu dan mengaku sudah berupaya tanpa henti membantu perundingan perdamaian Korea. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Geng Shuang mengingatkan, China tidak terlibat dalam konflik, tetapi tetap membantu karena bagian dari tanggung jawab sebagai anggota komunitas internasional, bukan tekanan dari negara lain. Twitter Trump muncul sehari setelah mahasiswa AS, Otto Warmbier (22), yang dipenjara 18 bulan di Korut dan berhasil dipulangkan, meninggal. (REUTERS/AFP/AP/LUK)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000