logo Kompas.id
InternasionalRatusan Milisi Menyerahkan...
Iklan

Ratusan Milisi Menyerahkan Diri

Oleh
· 2 menit baca

KAIRO, KOMPAS — Kasus terkatung-katungnya konvoi milisi Negara Islam di Irak dan Suriah (NIIS) di sebuah area gurun di selatan Provinsi Deir el-Zor, Suriah, menemui titik terang penyelesaian, Selasa (5/9). Sebanyak 113 dari 300 milisi NIIS itu menyerahkan diri kepada pasukan pemerintah Suriah.Mereka siap membantu tentara pemerintah di luar front perang Deir el-Zor. Milisi juga meminta jaminan keluarga mereka ditempatkan di Palmyra.Wartawan Kompas, Musthafa Abd Rahman, yang memantau perkembangan kasus itu dari Kairo, Mesir, melaporkan, 103 milisi lainnya dan keluarga mereka telah mencapai Abu Kamal, dekat perbatasan Irak-Suriah. Seperti ditulis harian Al Quds al Arabi, hal itu dilakukan dengan menyusup memakai mobil di tengah malam lewat jalan gurun. Konvoi 17 bus milisi NIIS beserta keluarga mereka terkatung-katung karena koalisi internasional yang dipimpin AS menolak rombongan itu mencapai Deir el-Zor dan Abu Kamal, dekat perbatasan Irak-Suriah. Wilayah ini merupakan tujuan akhir perjalanan mereka.Konvoi bertolak dari Qalamoun, dekat perbatasan Suriah-Lebanon, 28 Agustus. Keberangkatan mereka merupakan penerapan gencatan senjata NIIS-Hezbollah untuk mengakhiri perang di Qalamoun, Suriah. The Washington Post, mengutip sumber aktivis Irak dan Suriah, melansir, sebagian anggota NIIS itu masuk ke Irak di Provinsi Al Anbar. Harian Al Quds al Arabi, mengutip anggota Dewan Provinsi Al Anbar, Asmaa al-Ani, menulis, sekitar 700 milisi NIIS ini menempati sejumlah bangunan kosong di Distrik Rawah. Dari 700 anggota NIIS itu, sebagian adalah pelarian anggota NIIS dari Mosul dan Tal Afar. Sebagian lagi pelarian NIIS dari Qalamoun. Distrik Rawah adalah salah satu wilayah tersisa yang dikendalikan NIIS di Irak. Ada pula Distrik Hawija di Provinsi Kirkuk yang masih dikontrol NIIS. Adapun sisanya, 85 milisi, tewas akibat digempur pesawat tempur koalisi ketika mencoba menyusup ke Abu Kamal. Dalam perkembangan lain, kantor berita Suriah, SANA, mengklaim, pasukan pemerintah telah mengakhiri kepungan NIIS atas kota Deir el-Zor. Mereka menembus Deir el-Zor dan bertemu pasukan Suriah yang terkepung di dalam kota.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000