logo Kompas.id
InternasionalEskalasi Isu Tarif Impor...
Iklan

Eskalasi Isu Tarif Impor Beijing-Washington Kian Meningkat

Oleh
Benny D Koestanto
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/WLHkwZ7s-DiJnHs1UzGLFE6CLGk=/1024x655/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F06%2FUSA-China.jpg
REUTERS/JASON LEE/POOL/FILE PHOTO

Staf Kementerian Transportasi China menyiapkan bendera China dan AS untuk pertemuan antara Menteri Transportasi Tiongkok Li Xiaopeng dan Menteri Transportasi AS Elaine Chao di Kementerian Transportasi China di Beijing, China, 27 April 2018 lalu. Relasi perdagangan antara China dan AS saat ini diwarnai ketegangan akibat kebijakan peningkatan bea impor oleh AS atas sejumlah produk China.

BEIJING, SELASA - Kementerian Perdagangan China  menyatakan, rencana kebijakan tarif terbaru yang diarahkan kepada Beijing oleh Pemerintah Amerika Serikat merupakan tekanan sekaligus pemerasan. Beijing menyatakan kekecewaannya karena hal itu dinilai sebagai penyimpangan terhadap  negosiasi sekaligus konsensus yang telah tercapai atas kedua negara. China  yakin hal tersebut menimbulkan   kekecewaan bagi masyarakat internasional.

”Jika AS menjadi tidak rasional dan mengeluarkan daftar ini, China tidak memiliki pilihan selain mengadopsi tindakan penanggulangan yang kuat dengan jumlah dan kualitas yang sama,” demikian pernyataan resmi Kementerian Perdagangan China di Beijing, Selasa (19/6/2018).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000