logo Kompas.id
InternasionalKilasan Kawat Sedunia
Iklan

Kilasan Kawat Sedunia

Oleh
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/_KyXmsuMMCwdD-_NLDMr7EP-6ls=/1024x1223/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F07%2F67612780.jpg

Rostock

Ini bukan mitos tentang Phoenix, sang burung api. Peristiwa yang terjadi di Rostock, sebuah kota pelabuhan di utara Berlin, Jerman, ini memang melibatkan seekor burung, yang terbakar karena tersengat aliran listrik. Polisi Rostock mengatakan, menurut sejumlah saksi, sebelum terbakar, burung itu menabrak kabel listrik di jalur kereta api dan menyebabkan hubungan pendek arus listrik. Burung yang terbakar itu jatuh di atas ladang yang telah kering kerontang karena deraan cuaca kering. Akibatnya, ladang seluas 7 hektar itu hangus terbakar. Otoritas setempat, Selasa (3/7/2018) malam, mengerahkan lebih dari 50 petugas pemadam kebakaran untuk mengatasi kobaran api. Sebelumnya, para petani di Jerman timur laut telah mengeluhkan efek dari kurangnya hujan selama dua bulan terakhir. (AP/JOS)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000