logo Kompas.id
InternasionalKecelakaan Kereta di Turki, 24...
Iklan

Kecelakaan Kereta di Turki, 24 Tewas

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/HX8k5XkfLxr-ruc4a5CHXee36eI=/1024x684/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F04%2Fantarafoto-ka-sancaka-kecelakan-di-ngawi-070418-zk-3.jpg
ANTARA FOTO/ZABUR KARURU

Ilustrasi: Petugas menyaksikan lokomotif KA Sancaka yang kecelakaan di Ngawi, Jawa Timur, Sabtu (7/4)/2018. Peristiwa tabrakan Kereta Sancaka dengan truk trailer tersebut menyebabkan masinis kereta meninggal.

Sebanyak 24 orang meninggal di Turki barat laut setelah sebuah kereta api tergelincir dari relnya dalam perjalanan menuju Istanbul, Minggu (8/7/2018). Menurut pihak berwenang, kereta tergelincir menyusul turunnya hujan deras dan tanah longsor. Kecelakaan kereta tersebut tercatat sebagai yang terburuk di Turki selama lebih dari 14 tahun terakhir. Menteri Kesehatan Turki Ahmet Demircan, seperti dilaporkan stasiun televisi TRT Haber, Senin (9/7), mengatakan, rumah sakit terdekat merawat 124 penumpang yang terluka. Total terdapat 362 penumpang dalam kereta yang berangkat dari Corlu, sekitar 120 kilometer sebelah barat Istanbul itu. Menurut Menteri Transportasi Ahmet Arslan, hujan deras membuat celah di bawah rel. (Reuters/ATO)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000