logo Kompas.id
Internasional"Penghilangan" yang...
Iklan

"Penghilangan" yang Mengkhawatirkan

Oleh
MYRNA RATNA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/H0y3ID5b-SWb9gYvEn0chebJe_M=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F10%2FSingapore-Interpol-President-Missing_71080568_1539352339.jpg
AP PHOTO/WONG MAYE-E, FILE

Presiden Interpol Meng Hongwei menyampaikan pidato pembuka pada Kongres Dunia Interpol di Singapura, 4 Juli 2017. Meng ditahan pemerintah China dengan tuduhan menerima suap setelah beberapa hari ia dilaporkan hilang seusai terbang dari Lyon, Perancis, ke Beijing, China.

Meng Hongwei (65) adalah sedikit dari “orang pilihan” Presiden China Xi Jinping yang kariernya terus menanjak. Meng, atas petunjuk Xi, terpilih menjadi Presiden Interpol (Organisasi Polisi untuk Tindak Kriminal Internasional) yang berbasis di Perancis pada 2016. Meng dianggap menjadi “wajah modern” Beijing di panggung internasional.

Namun, pekan lalu Meng menghilang tanpa jejak ketika berangkat dari Lyon, Perancis, menuju Beijing, China. Hilangnya Meng menjadi perhatian internasional setelah sang isteri melapor pada aparat keamanan Perancis. Seorang pimpinan Interpol hilang, tentulah bukan hal sepele. Pada 5 Oktober, Interpol mengeluarkan pernyataan resmi di lamannya bahwa presiden Interpol hilang, dan Sekjen Interpol Jurgen Stock menjadi pelaksana harian pimpinan.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000