logo Kompas.id
InternasionalHouthi Klaim Serang Saudi...
Iklan

Houthi Klaim Serang Saudi dengan Rudal

Oleh
Musthafa Abd Rahman dari Kairo, Mesir
· 2 menit baca

KAIRO, KOMPAS Menjelang konferensi damai Yaman di Stockholm, Swedia, yang disponsori PBB pada awal Desember nanti, milisi pemberontak Houthi, Kamis (29/11/2018), mengklaim telah menembakkan rudal balistik ke sebuah pangkalan udara militer Arab Saudi di area dekat perbatasan Yaman-Arab Saudi.

Seperti dikutip kantor berita Associated Press (AP), milisi Houthi mengungkapkan, rudal balistik jenis Badr-1 itu telah ditembakkan ke pangkalan militer udara di wilayah Najran, dekat perbatasan Yaman-Arab Saudi. Serangan itu menghancurkan helikopter tempur Apache dan menewaskan dua pilotnya.

Saat berita ini ditulis, belum ada konfirmasi dari Arab Saudi soal kebenaran klaim Houthi tersebut. Jika klaim itu benar, serangan Houthi yang mengontrol ibu kota Sana’a ini merupakan serangan pertama sejak kesepakatan gencatan senjata dengan sponsor PBB di kota Hodeidah, Yaman barat, pekan lalu.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000