logo Kompas.id
InternasionalIsrael Bongkar Terowongan...
Iklan

Israel Bongkar Terowongan Hezbollah

Oleh
· 2 menit baca

metula, selasa—Militer Israel menghancurkan sebagian terowongan lintas perbatasan buatan Hezbollah, kelompok bersenjata Lebanon yang didukung Iran. Terowongan yang berawal dari Lebanon selama ini dipakai sebagai jalur penyerangan Hezbollah. Israel memublikasikan potongan rekaman video proses penggalian dan pembongkaran terowongan di lokasi yang tidak disebutkan, Selasa (4/12/2018).

Dengan membongkar sebagian terowongan itu, Israel mau menunjukkan bukti metode penyerangan yang dilakukan Hezbollah selama ini. Terowongan berujung di bawah rumah salah satu warga di Desa Kfar Kela, Lebanon, kemudian menyeberangi perbatasan masuk ke kota Metula di Israel.

Saat berita ini dibuat, belum ada pernyataan dari pihak Hezbollah. Militer Lebanon merilis pernyataan, situasi perbatasan di wilayah Lebanon ”tenangstabil”. Ditambahkan, unit tentara yang bertugas di area itu tetap beroperasi seperti biasa, dengan berkoordinasi dengan pasukan penjaga perdamaian PBB. ”Komando tentara siap menghadapi situasi darurat apa pun,” lanjut pernyataan itu.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000