logo Kompas.id
InternasionalErdogan-Putin Kembali Sepakati...
Iklan

Erdogan-Putin Kembali Sepakati Gencatan Senjata di Idlib

Presiden Rusia Vladimir Putin tak ingin hubungan Turki-Rusia rusak gara-gara eskalasi kekerasan di Idlib, Suriah. Kesepakatan gencatan senjata itu mulai berlaku pada Jumat (6/3/2020) ini.

Oleh
Kris Mada
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/o2dCrOugOQNfdoGhX9MlFCyJ_tQ=/1024x689/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2FRussia-Turkey-Syria_84243020_1571847211.jpg
SERGEI CHIRIKOV/POOL PHOTO VIA AP

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan saat konferensi pers seusai pembicaraan di antara mereka di kediaman Bocharov Ruchei di resor Laut Hitam Sochi, Rusia, 22 Oktober 2019. Keduanya kembali bertemu di Moskwa, Rusia, Kamis (5/3/2020), untuk membicarakan konflik di Idlib, Suriah.

MOSKWA, JUMAT — Rusia dan Turki kembali bersepakat soal Suriah. Kali ini, Ankara dan Moskwa menyetujui gencatan senjata di Idlib, Suriah barat laut, yang mulai berlaku pada Jumat (6/3/2020) ini. Rusia dan Turki juga akan menyelenggarakan patroli bersama di wilayah itu.

Gencatan senjata tersebut disepakati dalam pertemuan antara Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Kamis (5/3/2020), di Moskwa, Rusia. Erdogan terbang ke Moskwa untuk membahas pertempuran yang semakin meningkat di Idlib, provinsi terakhir Suriah yang masih dikuasai kubu oposisi dan kelompok militan.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000