logo Kompas.id
InternasionalSelama Italia Berlakukan...
Iklan

Selama Italia Berlakukan Karantina, Penggunaan Data Internet Melonjak

Pemakaian data internet di Italia melonjak lebih dari 70 persen. Sebagian dipakai untuk telekonferensi video sebagai pengganti rapat di kantor. Sebagian lagi untuk mengakses permainan daring.

Oleh
KRIS MADA
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/aHJLHk0dVG3O2O98iDAVJ1Ahy-k=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2F2020-03-09T165732Z_498718629_RC2GGF9B0S0K_RTRMADP_3_HEALTH-CORONAVIRUS-ITALY_1583819620.jpg
REUTERS/MANUEL SILVESTRI

Lapangan Santo Markus di Venesia, Itali yang biasanya dipadati pengunjung terlihat hampir kosong, Senin (9/3/2020). Pemandangan ini terjadi setelah pemerintah Itali melakukan karantina terhadap sejumlah kota, termasuk venesia, untuk mencegah semakin merebaknya wabah Covid-19.

Wajib berada di dalam rumah selama hampir sebulan, seperti yang diharuskan di Italia sejak Selasa (10/3/2020),  bisa memicu kebosanan.  Anak-anak di negara itu mengatasi kebosanan dengan resep yang kerap dilakukan oleh anak di negara- negara lain: menyibukkan diri dengan permainan daring.

Perusahaan-perusahaan telekomunikasi dan penyedia jasa internet di Eropa pun panen mendadak. Mereka mencatat konsumsi data melonjak sejak perintah karantina berlaku. Roma memutuskan seluruh Italia diisolasi karena virus SARS-CoV-2 telah menginfeksi ribuan orang.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000