logo Kompas.id
InternasionalWHO Perkirakan Virus Korona di...
Iklan

WHO Perkirakan Virus Korona di Malaysia Memuncak Pertengahan April

Malaysia memiliki jumlah infeksi tertinggi di Asia Tenggara dengan 2.908 kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19. Jumlah pasien yang sakit kritis karena virus korona diperkirakan mencapai puncaknya pada minggu depan.

Oleh
Elok Dyah Messwati
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/0RjBZgor6LaZQaCeNBVnSIoufD8=/1024x681/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2F20200402AFP-Malaysia-korona_1585818950.jpg
AFP/MOHD RASFAN

Para warga tunawisma menjalankan praktik pembatasan jarak sosial saat mereka mengantre jatah makanan di tempat penampungan sementara di tengah pemberlakuan Tata Pembatasan Pergerakan guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (2/4/2020).

KUALA LUMPUR, KAMIS — Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Kamis (2/4/2020), memperkirakan jumlah kasus virus korona baru di Malaysia akan mencapai puncaknya pada pertengahan April 2020. Perkiraan puncak penyebaran virus pada pertengahan April itu didasarkan pada tanda-tanda kurva infeksi yang dilihat WHO mulai merata.

”Berdasarkan data yang tersedia, WHO memproyeksikan bahwa Malaysia akan mencapai puncak kasus virus korona yang dirawat di rumah sakit pada pertengahan April,” kata Ying-Ru Lo, Kepala Misi dan Perwakilan WHO untuk Malaysia, Brunei, dan Singapura.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000