logo Kompas.id
Atlet Berlatih di Kolam...
Iklan

Atlet Berlatih di Kolam Berlumut Akibat Aliran Listrik Diputus

Oleh
RHAMA PURNA JATI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/z9DZLhvV4p5pHO_eGVvlUw6vrsw=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2F20190701RAM-Kolam-Lumut-IIISILO.jpg
KOMPAS/RHAMA PURNA JATI

Atlet loncat indah berlatih di kolam berlumut di Stadion Akuatik Kompleks Olahraga Jakabaring (JSC), Palembang, Senin (1/7/2019). Kolam berlumut karena pompa sirkulasi air tidak berfungsi menyusul pemutusan aliran listrik oleh PLN di sejumlah arena JSC karena tunggakan listrik yang mencapai Rp 3 miliar. Hal ini mengganggu atlet-atlet Sumatera Selatan yang sedang mempersiapkan diri untuk Pra PON 2019.

PALEMBANG, KOMPAS - Atlet dari sejumlah cabang olahraga di Sumatera Selatan kesulitan dalam berlatih karena kondisi arena yang tidak memadai. Hal ini disebabkan oleh aliran listrik di dalam komplek olahraga Jakabaring, Palembang, yang diputus sejak enam bulan yang lalu lantaran pengelola menunggak tagihan listrik hingga Rp 3 miliar. Pemerintah daerah pun tidak memberikan bantuan karena Jakabaring Sports City sudah dikelola oleh badan usaha.

Pemutusan aliran listrik sudah berlangsung sejak Januari 2019 dan belum mengalir hingga Senin (1/7/2019). Pantauan Kompas di malam hari, beberapa arena tidak dialiri listrik sehingga gelap gulita. PT PLN mencatat tunggakan PT Jakabaring Sport City (JSC) per periode Januari-Juni 2019 mencapai Rp 3 miliar. Tunggakan listrik terjadi di sejumlah arena seperti Gelora Sriwijaya, Stadion Akuatik, Stadion Atletik, arena ski air, wisma atlet, hingga  kawasan perkantoran.

Editor:
agungsetyahadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000