logo Kompas.id
Hubungan Pendek Arus Listrik...
Iklan

Hubungan Pendek Arus Listrik Penyebab Kebakaran Gang Santai

Kebakaran besar yang terjadi di Gang Santai, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (10/7/2019) disebabkan oleh korsleting  atau hubungan pendek listrik di salah satu rumah warga. Angin yang kencang dan sulitnya jalan masuk ke area kebakaran menjadi penyebab api terus membesar. Bantuan terus berdatangan, tanggap bencana kebakaran akan diterapkan sampai tujuh hari ke depan.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/wdsvwGeaFoTIncT_lsOYT9VgyY0=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2F20190711RAM-Kebakaran-Di-Gang-Santai-IISILO.jpg
KOMPAS/RHAMA PURNA JATI

Warga masih berada di lokasi Kebakaran di Gang Santai, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (11/7/2019). Kebakaran yang terjadi Kamis (11/7/2019) itu disebabkan korsleting listrik di salah satu rumah warga. Angin yang kencang dan sulitnya jalan masuk ke area kebakaran menjadi penyebab api terus menyebar. Bantuan terus berdatangan, tanggap bencana kebakaran akan dilakukan tujuh hari ke depan.

PALEMBANG, KOMPAS — Kebakaran besar yang terjadi di Gang Santai, Kelurahan Ogan Baru, Kecamatan Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (10/7/2019), disebabkan korsleting  atau hubungan pendek arus listrik di salah satu rumah warga. Angin yang kencang dan sulitnya jalan masuk ke area kebakaran menjadi penyebab api terus membesar. Bantuan terus berdatangan, tanggap bencana kebakaran akan diterapkan sampai tujuh hari ke depan.

Kepala Kepolisian Sektor Kertapati, Ajun Komisaris Polin Eterna Agustinus Pakpahan, Kamis (11/7/2019), saat mengunjungi korban kebakaran menerangkan, setelah tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Cabang Palembang mengadakan penyelidikan, dugaan sementara kebakaran disebabkan hubungan pendek arus listrik di salah satu rumah warga. ”Namun hingga saat ini, penyelidikan masih berlangsung, tim membawa sejumlah sampel,” katanya.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000