logo Kompas.id
Remigo Berutu Divonis 7 Tahun,...
Iklan

Remigo Berutu Divonis 7 Tahun, Hak Politiknya Dicabut

Bupati nonaktif Pakpak Bharat, Sumut, Remigo Yolando Berutu dijatuhi vonis 7 tahun penjara, denda Rp 650 juta, membayar kerugian negara Rp 1,23 miliar, dan pencabutan hak dipilih selama 4 tahun. Ia terbukti menerima suap Rp 1,23 miliar.

Oleh
NIKSON SINAGA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vHAqb_0aOIh8lPgXUhOB04qoQZY=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2F20190725NSA02_1564063431.jpg
KOMPAS/NIKSON SINAGA

Bupati nonaktif Pakpak Bharat, Sumatera Utara, Remigo Yolando Berutu mendengarkan putusan majelis hakim Pengadilan Negeri Medan, Sumatera Utara, Kamis (25/7/2019). Remigo dinyatakan terbukti menerima suap dalam penunjukan pemenang tender pembangunan jalan. Ia dijatuhi vonis 7 tahun penjara, denda Rp 650 juta, membayar kerugian negara Rp 1,23 miliar, dan pencabutan hak untuk dipilih selama 4 tahun setelah menjalani pidana pokok.

MEDAN, KOMPAS — Bupati nonaktif Pakpak Bharat, Sumatera Utara, Remigo Yolando Berutu dijatuhi vonis 7 tahun penjara, denda Rp 650 juta, membayar kerugian negara Rp 1,23 miliar, dan pencabutan hak untuk dipilih selama 4 tahun setelah menjalani pidana pokok. Remigo dinilai terbukti menerima suap total Rp 1,23 miliar dalam penunjukan pemenang tender beberapa pembangunan jalan.

Putusan itu dibacakan majelis hakim Pengadilan Negeri Medan yang diketuai Abdul Azis, di Medan, Sumatera Utara, Kamis (25/7/2019). Putusan dibacakan di hadapan Remigo, pengacara, dan jaksa penuntut umum dari Komisi Pemberantasan Korupsi. Puluhan keluarga dan pendukung Remigo juga memadati ruang sidang.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000