logo Kompas.id
Awal Positif ”The Gunners”
Iklan

Awal Positif ”The Gunners”

Tim unggulan, termasuk Arsenal, melesat pada pekan pertama Liga Inggris musim 2019-2020. Kemenangan atas Newcastle United menguntungkan Arsenal yang tampil tanpa banyak pemain pilarnya.

Oleh
Yulvianus Harjono
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/YWTuH1HPzqDuSR9v5D_DKD6FFvo=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F08%2F1167361478_82172074_1565540708.jpg
GETTY IMAGES/ALEX LIVESEY

Striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, meloncat untuk menerima umpan pada laga Liga Inggris kontra Newcastle United di Stadion St James Park, Newcastle upon Tyne, Inggris, Minggu (11/8/2019). Pada laga pertama mereka di Liga Inggris musim 2019-2020 ini Arsenal menang 1-0 berkat gol Aubameyang pada menit ke-58.

NEWCASTLE, MINGGU — Arsenal memperlihatkan kapasitas sebagai salah satu tim unggulan di Liga Inggris musim 2019-2020 dengan menundukkan tuan rumah Newcastle United 1-0, Minggu (11/8/2019) malam. Kemenangan itu menjadi modal ”The Gunners” mematahkan tren buruk di awal musim dan kembali ke jajaran tim elite di Liga Inggris.

Arsenal, yang menggeliat di bursa transfer musim panas ini, sebetulnya menjalani laga itu dalam kondisi kurang ideal. Para pemain barunya senilai total Rp 2,3 triliun seperti penyerang sayap Nicolas Pepe, gelandang Dani Ceballos, serta duo bek David Luiz dan Kieran Tierney tidak bisa tampil sebagai pemain mula di laga itu. Luiz dan Pepe belum cukup bugar tampil sejak menit pertama. Adapun Tierney dan Ceballos diganggu cedera.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000