logo Kompas.id
Hujan Telah Mengguyur Enam...
Iklan

Hujan Telah Mengguyur Enam Provinsi Rawan Terbakar

Hujan berintensitas kecil hingga sedang sempat mengguyur beberapa wilayah di Sumsel, Selasa (24/9/2019). Hujan ini diharapkan dapat meredakan kebakaran lahan dan asap yang melanda   beberapa daerah di Sumsel.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ROs9lX3E79oNFTPhs7Boo3vjsfQ=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2F20190902RAM-Kebakaran-Lahan-IIISILO.jpg
KOMPAS/RHAMA PURNA JATI

Akibat kondisi lahan yang kering, kebakaran lahan kembali merebak di Kabupaten Ogan Ilir Sumsel, Senin (2/9/2019). Dalam tiga hari terakhir titik panas di Sumsel mencapai 131 titik panas. Kebakaran tersebar di beberapa wilayah seperti Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir, Penukal Abab Lematang Ilir, dan Musi Banyuasin. Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) terus berupaya membuat hujan buatan untuk mengurangi dampak kebakaran.

PALEMBANG, KOMPAS - Hujan berintensitas kecil hingga sedang sempat mengguyur beberapa wilayah di Sumsel, Selasa (24/9/2019). Hujan ini diharapkan dapat meredakan kebakaran lahan dan asap yang melanda   beberapa daerah di Sumsel. Potensi awan hujan diperkirakan masih terjadi hingga 27 September 2019. Dalam rentang waktu tersebut, teknologi modifikasi cuaca sangat dianjurkan.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo saat berkunjung ke Palembang, Selasa (24/9) menerangkan, dalam rentang waktu 22-24 September sudah ada 6 provinsi yang berstastus siaga Karhutla sudah diguyur hujan. Provinsi tersebut Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Riau, Jambi, dan terakhir adalah Sumsel.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000