logo Kompas.id
Dari Tiga Kali Sertijab hingga...
Iklan

Dari Tiga Kali Sertijab hingga Langsung Pimpin Rapat

Oleh
· 4 menit baca

Seusai dilantik pada Rabu (23/10/2019), sejumlah anggota Kabinet Indonesia Maju langsung melakukan serah terima jabatan dengan pejabat sebelumnya. Sejumlah anggota kabinet bahkan langsung memimpin rapat.

Tjahjo Kumolo bisa jadi merupakan menteri yang kemarin paling sibuk mengikuti serah terima jabatan (sertijab). Setelah dilantik menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi di Istana Kepresidenan, Tjahjo pergi ke Kementerian Dalam Negeri untuk melakukan sertijab Menteri Dalam Negeri dari dirinya ke Tito Karnavian yang menjadi penggantinya.

Setelah itu, Tjahjo menuju kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, untuk melakukan sertijab. Ini karena Tjahjo juga menjabat Pelaksana Tugas Menkumham setelah Yasonna H Laoly mundur dari posisinya pada akhir September lalu. Saat itu Yasonna mundur dari posisi Menkumham karena akan dilantik menjadi anggota DPR. Kemarin, Tjahjo menyerahkan kembali jabatan Menkumham kepada Yasonna, yang kembali dipilih Presiden Joko Widodo menjadi Menkumham.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000