logo Kompas.id
Mahasiswa Asing Diundang...
Iklan

Mahasiswa Asing Diundang Belajar Keislaman

Oleh
Anita Yossihara
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/btrSq_LfYO8gpyhj01F-PjinjUk=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F20180605_ENGLISH-PERESMIAN_A_web.jpg
Kompas

Presiden Joko Widodo (jongkok, di tengah) meletakkan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan Universitas Islam Internasional Indonesia di Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Selasa (5/6/2018). Pembangunan kampus di lahan seluas 142,5 hektar ini merupakan salah satu upaya pemerintah menjadikan Indonesia sebagai pusat peradaban Islam dunia. Mendampingi Presiden di acara ini di antaranya Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan), Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin (di belakang Presiden), dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono (kiri Presiden).

JAKARTA, KOMPAS - Setelah melalui masa persiapan selama lebih kurang empat tahun, akhirnya pemerintah memutuskan untuk memulai pengoperasian Universitas Islam Internasional Indonesia pada September 2020. Selain mahasiswa dari dalam negeri, pemerintah juga akan mengundang mahasiswa asing untuk belajar kajian keislaman di Indonesia.

Rencana pengoperasian UIII disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate sesuai rapat tertutup membahas perkembangan UIII di Kantor Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin (18/11/2019). “Salah satu hasil rapat adalah rencana UIII mulai beroperasi pada bulan September 2020,” ujarnya.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000