logo Kompas.id
Tenun Sumba dan Akar Budaya...
Iklan

Tenun Sumba dan Akar Budaya Kita

Kekaguman antropolog senior Etty Indriati pada ragam wastra Nusantara membuat dirinya menulis buku berjudul ”Tenun Sumba: Membentang Benang Kehidupan”. Sebelumnya, ia menulis tiga buku tentang batik.

Oleh
Soelastri Soekirno
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/hJWLE9qz_PtlUNgraVv2gUiR4Bc=/1024x1321/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2FEtty-Indriati3_1573485759.jpg
KOMPAS/SOELASTRI SOEKIRNO

Buku Tenun Sumba

Kekaguman antropolog senior Etty Indriati pada ragam wastra Nusantara membuat dirinya menulis buku berjudul Tenun Sumba: Membentang Benang Kehidupan. Etty yang juga guru besar di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, itu, Jumat (8/11/2019), di Bin House Jakarta merilis buku tenun Sumba tersebut. Sebelumnya, ia menulis tiga buku tentang batik dan sebuah buku berjudul Beri Daku Tenun Sumba pada 2016.

Buku terbitan PT Gramedia Pustaka Utama tersebut berisi penjelasan tentang tenun Sumba dan makna motif-motif tertentu, misalnya aneka hewan dan tumbuhan dalam tenun ikat karya petenun di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur. Penjelasan tentang  kain tenun di sejumlah wilayah di Sumba Timur, Sumba Barat, dan Sumba Barat Daya dilengkapi foto kain tenun yang indah serta foto pembuatan.

Editor:
Maria Susy Berindra
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000