logo Kompas.id
Nestapa si Putus Sekolah di...
Iklan

Nestapa si Putus Sekolah di Cirebon

Harapan Asmail Sevani (15) kembali sekolah pupus sudah akibat tawuran. Ia meninggal di tangan sejumlah pemuda yang bernasib sama: putus sekolah. Tawuran dipicu interaksi media sosial, ”anak kandung” industri digital.

Oleh
Abdullah Fikri Ashri
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/o7WA3YoeKzOFuU26hnnY2HrChBE=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F20200120_ENGLISH-TAWURAN-CIREBON_A_web_1579529489.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Jubaedah (38) menunjukkan foto anaknya, Asmail Sevani (15) yang meninggal dunia akibat tawuran, di rumahnya di Desa Astana, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Senin (6/1/2020). Tawuran itu berlangsung pada Minggu (5/1/2020) dini hari. Dua pemuda tewas dalam kejadian itu.

Tangis Jubaedah (38) pecah saat memandang potret anaknya, Sevani, Senin (6/1/2020) siang, di rumahnya di Desa Astana, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Tubuh remaja berambut lurus beralis tebal itu dibalut kain kafan. Luka di dahi dan kepalanya menjadi jejak penyebab kematiannya.

Jubaedah menceritakan, pada Sabtu (4/1) pagi ia meminta Sevani yang biasa dipanggil Seva berkunjung ke rumah keluarganya di Malang, Jawa Timur. Namun, menjelang pencetakan tiket, ia menolak, lalu digantikan kakaknya. Sekitar pukul 20.00, Seva menjemput bapaknya, Sahroni (40), di stasiun pengisian bahan bakar untuk umum, tak jauh dari rumahnya. Sahroni baru pulang dari merantau sebagai buruh serabutan di Karawang, Jabar.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000