logo Kompas.id
Kuota Negara Penerima...
Iklan

Kuota Negara Penerima Pengungsi Terus Turun

Tren jumlah pemukiman kembali pengungsi turun beberapa tahun terakhir ini. Program ini perlu berkelanjutan, salah satunya guna meredam munculnya gejolak terkait keberadaan pengungsi di sejumlah negara.

Oleh
ELSA EMIRIA LEBA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/QsPeb_LdgbuXK7vsKay_kInDCiM=/1024x577/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F05128194-36ff-46f7-92a3-b6af04fb9e17_jpeg-e1572947952215-5.jpg
KOMPAS/PANDU WIYOGA

Puluhan pengungsi asal Afghanistan dan Sudan menggelar protes di tempat penampungan sementara, Hotel Kolekta, Batam, Kepulauan Riau, Selasa (5/11/2019). Mereka meminta Komisi Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pengungsi (UNHCR) segera memberangkatkan mereka ke negara ketiga.

JAKARTA, KOMPAS — Komisi Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pengungsi memproyeksikan negara ketiga akan terus mengurangi kuota penerimaan pengungsi di masa mendatang. UNHCR juga meminta negara-negara transit diharapkan segera memiliki instrumen untuk menjamin perlindungan pengungsi.

UNHCR mencatat, tren jumlah pemukiman kembali (resettlement) pengungsi menurun selama beberapa tahun terakhir. Pada 2015, jumlahnya sebanyak 81.891 orang, 126.291 orang (2016), 65.108 orang (2017), dan 55.680 orang (2018). Sementara pada Januari-November 2019, jumlah pengungsi yang dimukimkan kembali sebanyak 58.874 orang.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000