logo Kompas.id
Menanti Nasib Kejuaraan Asia...
Iklan

Menanti Nasib Kejuaraan Asia Bulu Tangkis di Wuhan

Kejuaraan Asia Bulu Tangkis di Wuhan, China, 21-26 April 2020, berada di ujung tanduk karena wabah virus korona. Kepastian perlu karena kejuaraan ini adalah turnamen terakhir pada masa kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

Oleh
Yulia Sapthiani
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/RFaKU5Rcjfu-jDKQ8hmxvvp8b58=/1024x682/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2Fbatc18_1581516871.jpg
HUMAS PB PBSI

Tunggal pertama Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengawali kemenangan Indonesia atas Korea Selatan dengan mengalahkan Heo Kwang-hee, 24-22, 19-21, 21-16, pada Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Beregu antara Indonesia dan Korsel di Manila, Filipina, Rabu (12/2/2020). Kejuaraan ini hanya bisa disaksikan atlet, ofisial, dan undangan khusus, tanpa penonton umum karena imbauan Pemerintah Filipina terkait wabah virus korona.

Bulu tangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang terdampak epidemik virus korona. Salah satu kejuaraan yang terdampak, yaitu Kejuaraan Asia, bahkan menjadi turnamen penentu bagi pebulu tangkis Asia untuk meraih tiket ke Olimpiade Tokyo 2020.

Kejuaraan Asia, 21-26 April, menjadi bagian dari kejuaraan kontinental yang diselenggarakan pada pekan terakhir masa kualifikasi Olimpiade. Periode pengumpulan poin untuk menentukan kuota atlet Olimpiade bagi setiap negara itu berlangsung sejak 29 April 2019, dan berakhir pada 26 April 2020.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000