logo Kompas.id
1.000 Jamban dari Ibu Negara
Iklan

1.000 Jamban dari Ibu Negara

Fasilitas mandi-cuci-kakus (MCK) tak semuanya ada di pelosok. Sejumlah warga Serang, Banten, selama ini hanya kenal M dan C saja, tetapi K-nya tak pernah ada. Maka, mereka pun pilih ”dolbon” (”modol di kebon”).

Oleh
Anita Yossihara
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/UhZ2FwcvR7RITlqkc2QhGRu_32c=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2Ffc40dc85-6721-4bb5-8c32-12a982bf027e_jpg.jpg
KOMPAS/ANITA YOSSIHARA

Ibu Negara Iriana Joko Widodo berpidato mengajak warga Lingkungan Kenari, Kelurahan Kasunyatan, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, yang menghadiri pemberian bantuan 1.000 jamban, Senin (24/2/2020), untuk melaksanakan hidup sehat.

Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Senin (24/2/2020) pagi, memberikan bantuan 1.000 jamban atau kakus untuk warga di Kota Serang, Banten. Melalui bantuan itu, Iriana mengajak warga Kota Serang, terutama mereka yang sudah puluhan tahun tak memiliki water closet (WC) atau tempat khusus untuk buang air besar dapat memulai hidup bersih dan sehat dengan cara menggunakan WC untuk BAB.

Bersama istri Wakil Presiden, Wury Ma’ruf Amin, dan istri para menteri yang tergabung dalam Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK), Iriana tiba di lokasi pemberian bantuan di Lingkungan Kenari, Kelurahan Kasunyatan, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, sekitar pukul 09.45. Rombongan OASE KK langsung mendapat penjelasan mengenai kondisi serta peta rumah tangga yang belum memiliki tempat mandi, cuci, dan kakus sendiri. OASE adalah perkumpulan para istri menteri Kabinet Kerja yang dibentuk sejak 2014 setelah Presiden Jokowi membentuk Kabinet Kerja.

Editor:
suhartono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000