logo Kompas.id
UMKM Paling Rentan terhadap...
Iklan

UMKM Paling Rentan terhadap Wabah Covid-19

Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sangat bergantung pada perputaran uang hasil penjualan barang dagangan. Pemerintah mesti turun tangan mencegah usaha ini terpuruk lantaran wabah Covid-19.

Oleh
ARIS PRASETYO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/7lHOFY-42eJlsLhlA6IvfVttyIU=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FIMG_20200305_181309_1583406950.jpg
KOMPAS/ARIS PRASETYO

Komisaris PT Manfaat Mitra Prima Unggul Rahim Jabbar saat memberikan paparan dalam diskusi mengenai antisipasi dampak korona bagi UMKM dan keluarga, Kamis (5/3/2020), di Jakarta.

JAKARTA, KOMPAS — Usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM adalah kelompok usaha yang dinilai paling rentan terhadap dampak yang timbul akibat wabah Covid-19. Pasalnya, jenis usaha ini sangat bergantung pada perputaran uang hasil penjualan barang dagangan. Pemerintah mesti turun tangan mencegah usaha ini terpuruk lantaran Covid-19.

Pembina Pelita Desa, Samsuridjal Djauzi, mengatakan, penanganan virus korona baru penyebab penyakit Covid-19 di Indonesia belum disiapkan dengan baik dan rasional. Saat ditemukan kasus pasien yang dinyatakan positif terserang Covid-19, muncul kepanikan di masyarakat. Menghindari kerumunan, tidak bepergian ke luar rumah, ataupun pembelian bahan pangan pokok secara berlebihan adalah beberapa gejalanya.

Editor:
Mukhamad Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000