logo Kompas.id
Kompetisi Panas di Perang...
Iklan

Kompetisi Panas di Perang Dingin

Modul pendarat Bulan, Sabtu (8/3/1969), dapat dipertemukan kembali dengan modul komando/layanan Apollo-9 yang merupakan induknya.

Oleh
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/HGu34YPDCXcwi3JoQMYY1d4exZY=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2F81786366_1564152262.jpg
AP PHOTO/JOHN MINCHILLO

Pengunjung berpose di samping potret Neil Armstrong di Armstrong Air and Space Museum ketika acara khusus untuk pengunjung sedang berlangsung. Acara khusus itu digelar untuk memperingati 50 tahun pendaratan pertama di Bulan, Sabtu (20/7/2019), di Wapakoneta, Ohio, Amerika Serikat.

Apollo-9 merupakan misi berawak ketiga dalam program bertahap AS untuk mendaratkan manusia di Bulan. Setelah melanjutkan dengan Apollo-10 pada Mei 1969 dalam misi mengitari Bulan, AS mencapai tujuannya. Pada 20 Juli 1969, dua astronot Apollo-11, Neil Armstrong dan Edwin Eugene Aldrin, mendaratkan modul pendarat ”Eagle” di permukaan Bulan.

AS pun memenangi lomba antariksa, space race, selama 12 tahun melawan Uni Soviet. Semua itu bermula ketika Soviet meluncurkan Sputnik ”Si Pengelana” ke orbit, 4 Oktober 1957. Bola logam sebesar bola basket itu menjadi satelit buatan manusia pertama yang mengorbit Bumi. Sinyal ”beep-beep...” yang dipancarkan Sputnik selama tiga bulan (dengan 1.440 kali mengitari Bumi) dapat diterima oleh pesawat radio di banyak belahan dunia.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000