logo Kompas.id
Tes Cepat Positif, Konfirmasi ...
Iklan

Tes Cepat Positif, Konfirmasi PDP di Buol Tunggu Hasil Laboratorium

Hasil pemeriksaan cepat atau ”rapid test” satu pasien dalam pengawasan di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, menunjukkan positif adanya virus.

Oleh
VIDELIS JEMALI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/o-5ihfKTn-jsfxEeyW6qlrVYF40=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2F36ae8036-5833-46aa-b14e-99c52065b1a4_jpg.jpg
KOMPAS/VIDELIS JEMALI

Tampak bangunan yang ruangannya digunakan untuk merawat pasien terkait Covid-19 di RSUD Undata, Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (15/3/2020). Rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Sulteng itu merawat dua pasien positif Covid-19.

PALU, KOMPAS — Hasil pemeriksaan cepat atau rapid test satu pasien dalam pengawasan di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, menunjukkan positif adanya virus. Namun, konfirmasi apakah virus itu terkait dengan Covid-19 atau bukan tetap menunggu hasil pemeriksaan swab di laboratorium Kementerian Kesehatan.

Pasien tersebut baru tiba dari Tarakan, Kalimantan Utara, pada 29 Maret 2020. Ia lalu ditetapkan sebagai orang dalam pemantauan (ODP). Begitu dites cepat, terkonfirmasi pasien tersebut positif adanya virus dalam tubuhnya. ”Kepastian apakah itu Covid-19 harus menunggu hasil tes laboratorium Kementerian Kesehatan. Itu protokolnya,” kata juru bicara Pusat Data dan Informasi (Pusdatina) Covid-19 Sulteng, Haris Kariming, di Palu, Sulteng, Rabu (1/4/2020).

Editor:
aufrida wismi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000