logo Kompas.id
Anak Muda Peduli Sampah Laut...
Iklan

Anak Muda Peduli Sampah Laut di Pantai Bunaken

Sejumlah anak muda yang peduli dengan sampah laut menggelar aksi bersih-bersih pantai di Pantai Bunaken, Manado, Sulawesi Utara, pada Minggu (8/4/2020).

Oleh
ESTER LINCE NAPITUPULU
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/LT-5JGg7aRjZI6Nc6eIL2ohgOsQ=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2F20200308_115922_1586244354.jpg
KOMPAS/ESTER LINCE NAPITUPULU

Aksi bersih pantai di Pantai Bunaken, Manado, Sulawesi Utara, dilakukan anak-anak muda Komunitas Divers Clean Action dan Komunitas 1000 Guru di acara KFC untuk Negeri pada Minggu (08/03/2020). Banyak sampah yang dibuang begitu saja di pantai terbawa hingga ke dalam laut sehingga mencemari laut.

Puluhan anak muda dari Komunitas 1000 Guru dan Komunitas Divers Clean Action yang bergabung di program KFC untuk Negeri melengkapi diri dengan sarung tangan kain, ransel berukuran kecil tahan air untuk menyimpan sampah, dan karung plastik, saat turun ke Pantai Bunaken, Manado, Sulawesi Utara, di sekitar resor Raja Laut, pada Minggu (08/04/2020). Kepedulian mereka pada sampah laut diwujudkan dengan aksi bersihersih pantai.

Penggagas Komunitas Divers Clean Action (DCA) Swietenia Puspa Lestari membagi peserta dalam beberapa kelompok, sesuai dengan jenis sampah yang harus dipungut. Ada kelompok yang memungut plastik yang bisa didaur ulang, yang lainnya memungut plastik sekali pakai seperti styrofoam dan kemasan sachet. Kelompok lainnya yang membersihkan sampah kertas dan karet seperti sandal. Jenis sampah lain yang dipungut yakni tekstil, kayu olahan, logam seperti kaleng, kaca, keramik, dan bahan berbahaya beracun(B3) seperti pampers dan baterai.

Editor:
Maria Susy Berindra
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000