logo Kompas.id
Pemampatan Musim Menuntut...
Iklan

Pemampatan Musim Menuntut Kejelian Pebalap

Seri balapan MotoGP di musim pandemi ini kemungkinan besar akan berlangsung dalam jumlah yang sangat minim. Ini akan membuka lebar peluang juara bagi semua pebalap sehingga mereka perlu meracik taktik jitu sejak awal.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/VjQfPkaPvE-GIzoIXAPkMENnPQo=/1024x619/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2Fsilverstone01_1589902170.jpg
REUTERS/DAVID KLEIN/FILE PHOTO

Arsip foto tanggal 23 Agustus 2019 memperlihatkan pebalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengikuti sesi latihan jelang Grand Prix Inggris di Sirkuit Silverstone, Inggris.

BARCELONA, SABTU — Jumlah seri balapan MotoGP yang terbatas diyakini akan membuat persaingan juara lebih kompetitif. Setiap pebalap dan timnya perlu menemukan keseimbangan antara motivasi yang besar dan risiko kehilangan poin di setiap seri. Jika pebalap terjatuh dan tidak bisa melanjutkan balapan, hal itu akan mengubur peluang juara di musim yang dimampatkan ini.

MotoGP musim 2020 diharapkan bisa menggelar minimal 10 balapan dan mencapai 18 seri jika bisa menggelar seri di Asia dan Amerika. Balapan diagendakan berlangsung mulai 19 Juli di Jerez, Spanyol, dan berakhir pada November atau paling lambat pertengahan Desember. Jika balapan hanya bisa di Eropa, perburuan gelar juara akan sangat ketat dan menegangkan sejak seri pertama.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000