logo Kompas.id
Musim Tersuram Guardiola
Iklan

Musim Tersuram Guardiola

Manajer Manchester City Pep Guardiola menemukan banyak catatan buruk pada musim ini. Ia perlu mencari cara untuk memperbaiki tim agar lebih siap bersaing dalam perebutan gelar juara Liga Inggris musim depan.

Oleh
DOMINICUS HERPIN DEWANTO PUTRO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/clvcLsDmyt7MGMjOuuzex4GmLZ8=/1024x746/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2FBritain-Soccer-Premier-League_90261783_1594006899.jpg
AP PHOTO/FRANK AUGSTEIN,POOL

Pemain Manchester City, David Silva, menendang bola ke arah gawang, sementara pemain Southampton, James Ward-Prowse, mencoba menghalangi saat pertandingan Liga Inggris antara Southampton dan City di Stadion St Mary, Southampton, Minggu (5/7/2020).

SOUTHAMPTON, SENIN — Setelah gagal mempertahankan gelar juara Liga Inggris pada musim ini, catatan buruk Manchester City terus bertambah di Stadion St Mary, Senin (6/7/2020) dini hari WIB. Mereka dikalahkan Southampton, 0-1, di stadion itu dan Manajer Manchester City Pep Guardiola menatap musim tersuram dalam kariernya sebagai pelatih.

Southampton dengan permainan defensifnya memaksa Guardiola untuk pertama kalinya menelan kekalahan tandang ketiga secara beruntun. Pada dua laga tandang sebelumnya, City dikalahkan Manchester United dan Chelsea. Guardiola belum pernah merasakan rentetan kekalahan seperti ini ketika masih melatih Barcelona ataupun Bayern Muenchen.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000