logo Kompas.id
Masa Transisi, Pengawasan...
Iklan

Masa Transisi, Pengawasan Melonggar

Saat ini, perintah diteruskan ke bawah dan para pejabat di atas sepenuhnya menyerahkan pelaksanaan aturan sesuai pemahaman ketua RT dan RW, bukannya memastikan RT dan RW benar-benar memahami dan bisa melaksanakan amanat.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Xlk7-Qc7b9DxtmwFZ4Ec7_RKkJ0=/1024x695/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2F20200708-dne-cirendeu2_1594209383.jpg
KOMPAS/LARASWATI ARIADNE ANWAR

Pantauan di Kelurahan Cirendeu, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Banten, pada hari Rabu (8/7/2020) menunjukkan masyarakat tidak lagi menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Memakai masker dan menjaga jarak sudah ditinggalkan.

JAKARTA, KOMPAS — Simpang siurnya informasi di masa pembatasan sosial berskala besar atau PSBB transisi di Jakarta beserta wilayah sekitar mengakibatkan kewaspadaan masyarakat kian menurun. Berbagai kegiatan yang menimbulkan keramaian semakin marak. Hal ini tanpa disertai pengawasan yang rutin dan tegas.

Pemantauan Kompas di Kelurahan Cirendeu, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Banten, pada  Rabu (8/7/2020), misalnya, menunjukkan tidak ada tanda-tanda PSBB transisi. Warung-warung telah dibuka kembali. Bahkan, di beberapa warung, anak-anak muda duduk bergerombol tanpa memakai masker. Mereka minum kopi sambil bersenda gurau.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000