logo Kompas.id
Polda Kepri Tangani Kasus...
Iklan

Polda Kepri Tangani Kasus Dugaan Perdagangan Orang di Kapal Berbendera China

Pada periode Juni-Agustus 2020, Polda Kepulauan Riau menangani tiga kasus perdagangan orang yang korbannya adalah warga negara Indonesia yang bekerja di kapal ikan berbendera China.

Oleh
PANDU WIYOGA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lxVI4Q4Zpo_lJ5rDcWs69hVHVyI=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2F2104766a-522f-473c-a5b7-561eb8333aaa_jpg.jpg
KOMPAS/PANDU WIYOGA

Komandan Pangkalan Utama TNI AL IV Tanjung Pinang Laksamana Pertama Indarto Budiarto (kanan) dan Kepala Polda Kepri Inspektur Jenderal Aris Budiman saat memberikan keterangan pers di Pangkalan TNI AL Batam, Kepulauan Riau, Rabu (8/7/2020). Dua kapal ikan berbendera China, Lu Huang Yuan Yu 117 dan 118, ditangkap di perairan Pulau Nipah, Batam, yang berbatasan dengan Singapura.

BATAM, KOMPAS — Pada periode Juni-Agustus 2020, Polda Kepulauan Riau menangani tiga kasus perdagangan orang yang korbannya adalah warga negara Indonesia yang bekerja di kapal ikan berbendera China. Dari kasus-kasus tersebut, polisi menetapkan 17 orang sebagai tersangka, salah satunya adalah mandor kapal yang merupakan warga negara China.

Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kepri Ajun Komisaris Besar Ruslan Abdul Rasyid, Kamis (17/9/2020), mengatakan, sebagai aparat di daerah perbatasan, polisi di Kepri memberi perhatian khusus pada upaya pemberantasan kejahatan perdagangan manusia. Dari tiga kasus yang ditangani, ada 27 awak kapal perikanan Indonesia yang diselamatkan polisi.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000