logo Kompas.id
Parade Seni Budaya Virtual di ...
Iklan

Parade Seni Budaya Virtual di Surabaya Digelar Setiap Pekan

Pemerintah Kota Surabaya menggaungkan Parade Seni Budaya secara virtual untuk mengakomodasi karya seniman dan budayawan serta menghibur masyarakat di masa wabah Covid-19. Pentas dilakukan setiap pekan hingga Desember.

Oleh
AMBROSIUS HARTO/AGNES SWETTA PANDIA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/TPL7rvgBT1-9mQE6vlkNR00E3X0=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FB9677293-6727-461D-9E64-6BB61EDBF92B_1603628303.jpeg
PEMERINTAH KOTA SURABAYA

Suasana pementasan sendratari Sumpah Merah Putih Gayatri Rajapatni di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (24/10/2020) malam. Sendratari merupakan salah satu rangkaian Parade Seni Budaya Surabaya 2020 dalam masa wabah Covid-19 yang dilaksanakan pada September-Desember.

SURABAYA, KOMPAS — Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur, menggaungkan pergelaran Parade Seni Budaya secara virtual untuk mengakomodasi ruang karya seniman dan budayawan serta menghibur masyarakat di masa wabah Covid-19. Parade seni akan dilaksanakan setiap pekan hingga akhir Desember.

Parade Seni Budaya diwujudkan lewat pementasan ludruk, dagelan Surabaya, ketoprak, wayang orang, sendratari, karawitan, keroncong, campursari, serta reog. Parade dimulai dengan pementasan Surabaya Merah Putih pada Sabtu (19/9/2020).

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000