logo Kompas.id
Transisi di AS Picu Sentimen...
Iklan

Transisi di AS Picu Sentimen Positif

Di tengah kenaikan mayoritas saham global, saham-saham unggulan di bursa saham China justru turun meski tipis. Kebijakan secara umum AS terhadap China di bawah Presiden Joe Biden kelak diperkirakan tidak banyak berubah.

Oleh
BENNY D KOESTANTO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/otd2xUo71m2e1VUPl_vON83LgcQ=/1024x740/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F11%2FFinancial-Markets-Wall-Street_93199719_1606266090.jpg
NICOLE PEREIRA/NEW YORK STOCK EXCHANGE VIA AP

Dalam foto yang dirilis New York Stock Exchange, memperlihatkan seorang pialang saham bekerja di lantai bursa, Selasa (24/11/2020). The Dow Jones Industrial Average ditutup di atas 30.000 poin untuk pertama kalinya. Hal itu dipengaruhi berita positif tentang pengembangan vaksin untuk Covid-19 dan transisi pemerintahan di Amerika Serikat.

LONDON, SELASA — Mayoritas indeks saham secara global, bersama harga minyak hingga harga mata uang kripto, bitcoin, naik pada perdagangan Selasa (24/11/2020). Transisi di Amerika Serikat dari Presiden Donald Trump kepada presiden terpilih Joe Biden mendongkrak prospek kembali normalnya suasana kehidupan ekonomi dan sosial di tahun depan seiring dengan perkembangan terkait calon vaksin Covid-19 yang beruntun beberapa hari terakhir.

Pasar saham Eropa bersama Asia menanjak pada perdagangan Selasa seiring positifnya bursa saham Wall Street di AS. Indeks STOXX 600 naik 0,6 persen. Indeks saham berjangka S&P 500 naik 0,7 persen pada awal perdagangan saham di Eropa. Hal itu pun menempatkan indeks saham dunia MSCI 49 negara pada jalur untuk mencetak rekor tertinggi barunya. Indeks Nikkei di Jepang melonjak 2,5 persen ke level tertinggi sejak Mei 1991. Indeks saham Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,4 persen bersama dengan indeks S&P/ASX 200 di Australia yang menguat 1,26 persen. Indeks ASX200 menyentuh level tertinggi dalam hampir sembilan bulan lewat kenaikan saham-saham perusahaan energi.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000