logo Kompas.id
Ekonomi Tahun Depan Pulih...
Iklan

Ekonomi Tahun Depan Pulih Bersyarat

Untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang optimal, syarat utamanya adalah vaksinasi dan disiplin protokol Covid-19. Sinergi pemerintah dengan pemangku kepentingan ekonomi dan moneter perlu terus diperkuat.

Oleh
dimas waraditya utama/karina isna irawan/fx laksana as
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/hjxgL1JU2LVy86V1Z6HdKZG6LcY=/1024x614/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F11%2F7edb8a24-b129-4d4b-bdb5-c682a8feb216_jpg.jpg
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Warga mengantre untuk mengambil bantuan pangan nontunai (BPNT) yang disalurkan melalui e-warong di Kembangan Selatan, Jakarta Barat, Rabu (11/11/2020). Pemerintah terus memaksimalkan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) untuk mendukung pergerakan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Program BPNT ditingkatkan dari target 15,2 juta keluarga penerima manfaat (KPM) menjadi 20 juta KPM.

JAKARTA, KOMPAS — Ekonomi Indonesia dinilai telah melewati titik terendah setelah dihantam pandemi Covid-19 sepanjang tahun ini. Tahun depan, perekonomian diperkirakan tumbuh 4,8-5,8 persen. Namun, vaksinasi dan disiplin protokol Covid-19 merupakan syarat utama optimalnya pemulihan ekonomi nasional tersebut.

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo memproyeksikan, pada 2021, ekonomi Indonesia bisa tumbuh di kisaran 4,8-5,8 persen. Faktor-faktor pendukung pertumbuhan ini, antara lain, peningkatan kinerja ekspor, konsumsi swasta dan pemerintah, serta investasi portofolio dan penanaman modal asing (PMA) secara langsung.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000